DFSK Siapkan Produk Baru di Tahun 2020 – Sahabat DFSK Bandung, Mobil Pabrikan Cina yang terus mencoba peruntungan di Tanah Air. Salah satunya PT Sokonindo Automobile, sebagai Agen Pemegang Merek (APM) DFSK di Indonesia, yang akan meluncurkan sekaligus 4 mobil baru di tahun 2020.
Bocoran ini langsung disampaikan PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile (DFSK), Arviane. “Tahun ini akan ada 4 produk baru, pokoknya komersial dan penumpang,” kata Arviane dalam kunjungannya ke markas detikOto.
DFSK Siapkan Produk Baru di Tahun 2020
Memang Arviane tidak membocorkan secara gamblang model DFSK baru apa yang akan diperkenalkan di Indonesia 2020. Meski demikian, perempuan yang kerap disapa Ane ini memastikan segmen Sport Utility Vehicle (SUV) masih akan menjadi fokus DFSK.
“Kenapa tidak Multi Purpose Vehicle (MPV), karena fokus kita memang di SUV. Tren SUV juga naik di Indonesia, logikanya ada berapa brand yang sudah memperkenalkan SUV dan penjualan kita stabil. Kalau MPV kan naik turun, sedangkan Low Cost and Green Car (LCGC) menurun penjualanannya,” kata Arviane.
Baca Juga : Harga DFSK Bandung 2020
“Terlebih soal banjir kemarin, membuat konsumen semakin berpikir untuk menggunakan mobil SUV. Dan Kita (DFSK) ada kesempatan di situ, selain itu konsumen Indonesia itu masih memikirkan soal value money. Artinya mobil murah namun lengkap dengan sistem keamanan dan lain-lain,” tambah Arviane.
Pada 2019, tercatat 3.857 unit mobil DFSK terjual. Rinciannya, Glory 580 sebanyak 540 unit, DFSK Glory 560 sebanyak 1.275 unit, Supercab mencapai 2.052 unit, dengan total mencapao 3.857 unit.
Sedangkan untuk data Retail Sales DFSK 2019 tidak jauh berbeda dibandingkan data Whole Sales, Seperti Glory 580 mencapai 575 unit, Glory 560 mencapai 1.061 unit, serta DFSK Supercab mencapao 1.624 unit, dengan total 3.260 unit.
Sumber : Detik Oto